Review Harga Epoxy Lantai Pabrik dan Keunggulan Kekurangan Epoxy Lantai Pabrik

Industrial epoxy flooring di beberapa sistem lantai menghadapi tantangan pengaturan epoxy lantai pabrik. Lantai pabrik mungkin menghadapi panas yang hebat, bahan kimia kaustik, minyak, lalu lintas forklift, dan beban berat lainnya setiap hari.

Lantai beton yang tidak diolah dengan baik tidak akan bertahan di pabrik tanpa memburuk dan retak dan beton yang berpori hampir tidak mungkin dipertahankan.

Epoxy lantai pabrik adalah solusi lantai pabrik yang memberi pabrik dengan lantai tanpa cela, aman, dan minim perawatan yang mendukung lingkungan kerja yang produktif bahkan terhadap kondisi yang paling berat.

Jasa epoxy lantai pabrik berspesialisasi dalam lantai epoksi pabrik yang disesuaikandengan kebutuhan dan dirancang untuk memenuhi kebutuhan unik pada fasilitas tiap-tiap pabrik. Simak review keunggulan epoxy lantai pabrik, kekurangan epoxy lantai pabrik dan harga epoxy lantai pabrik di bawah ini.

Keunggulan Epoxy Lantai Pabrik

Sarana pabrik perlu direncanakan secara khusus. Lantai pabrik bisa menggunakan pelapis epoxy. Epoxy menghadirkan banyak keunggulan yang menarik untuk diketahui. Dalam pabrik, kebersihan merupakan aspek yang harus dipertahankan.

Oleh sebab itu, pelapisan epoxy sangat cocok karena lapisan epoxy dapat menjaga lantai dari noda. Jika terdapat noda di lantai, petugas dapat membersihkan dengan mudah.

Epoxy juga berfungsi sebagai pelindung lantai. Epoxy memiliki ketahanan yang baik terhadap tumpahan noda atau bahan berbahaya dan beracun dimana keduanya sering ditemui di pabrik. Epoxy juga tahan dengan panas dan air.

Pelapisan epoxy akan menjaga lantai dan tidak menimbulkan efek negatif dari tumpahan. Bakteri juga tidak mudah untuk tumbuh di lapisan epoxy sehingga pelapisan epoxy cocok untuk pabrik yang harus steril.

Kekurangan Epoxy Lantai Pabrik

Meskipun lapisan epoxy tahan terhadap tumpahan dan bakteri, epoxy tidak tahan terhadap abrasi. Pada pabrik yang sering dilalui oleh beban berat harus melakukan pelapisan epoxy ulang secara rutin untuk menjaga efektivitas epoxy. Epoxy dengan basis air berkualitas rendah lebih mudah mengalami abrasi dibandingkan dengan epoxy lainnya.

Kekurangan lainnya adalah epoxy terasa sangat licin terutama ketika basah. Untuk pabrik yang menggunakan air dalam jumlah banyak selama kegiatannya, lebih baik menggunakan epoxy doff.

Epoxy doff tidak lebih licin dibandingkan epoxy glossy sehingga risiko kecelakaan kerja tidak besar. Selain itu, proses pembersihan lantai epoxy tidak membutuhkan banyak air agar tidak terlalu basah.

Harga Epoxy Lantai Pabrik

Harga epoxy untuk lantai pabrik biasanya lebih murah per kg karena pemesanan yang dilakukan dalam jumlah besar. Anda bisa menemukan harga epoxy untuk lantai pabrik mulai dari Rp 85.000 per kg.

Beberapa produsen atau distributor menyediakan harga yang beragam sehingga Anda dapat berkonsultasi terlebih dulu akan menggunakan merek yang mana.

Jumlah kebutuhan yang sangat besar tentunya akan menurunkan harga epoxy per kg. Oleh karena itu, tentukan terlebih dulu berapa kg epoxy yang Anda butuhkan serta budget yang dimiliki.

Cara Menggunakan Epoxy Lantai Pabrik

Review Harga Epoxy Lantai Pabrik dan Keunggulan Kekurangan Epoxy Lantai Pabrik
Untuk cara menggunakan epoxy sebagai lantai pabrik sendiri sangatlah mudah. Langkah awal dilakukan pemastian adesi epoxy dengan substrat menggunakan amplas atau grinder. Selanjutnya dilakukan pembersihan lantai dari debu.

Langkah selanjutnya mulai dilakukan pelapisan primer dan filling menggunakan epoxy primer. Kebutuhan lapisan primer akan sedikit apabila lantai benar-benar bersih.

Terakhir lakukan pengaplikasian epoxy lantai pabrik menggunakan roller. Epoxy yang digunakan adalah resin dan hardener. Keduanya dicampur menggunakan mixer agar tercampur secara merata, lalu diamkan selama 24 jam agar benar-benar kering. Amplas di bagian yang memerlukannya. Setelah semua lubang tertutup, aplikasikan lapisan akhir.

Baca juga: